Salah satu cara mendekorasi halaman rumah Anda adalah dengan membuat taman bunga yang indah. Taman sendiri merupakan sebuah areal yang berisikan komponen material keras dan lunak yang saling mendukung satu sama lainnya yang sengaja direncanakan dan dibuat oleh manusia dalam kegunaanya sebagai tempat penyegar dalam dan luar ruangan. Taman dapat dibagi dalam taman alami dan taman buatan. Dengan adanya taman di rumah anda, tidak hanya akan membuat tampilan rumah Anda menjadi menarik dan cantik namun tentunya akan membuat udara di sekitar rumah Anda menjadi segara dengan adanya tanaman tanaman tersebut.
Selain itu, taman bunga dapat menjadi sebagai tempat Anda bersantai dan berelaksasi setelah lelah dengan kegiatan di kota. Bahkan Anda dapat melakukan pinik atau camping bersama keluarga di taman anda. Anda dapat membuat taman bunga di depan, di samping dan bahkan di belakang rumah anda. Untuk membuat sebuah taman bunga sebenarnya tidak susah, Anda hanya perlu mengetahui langkah langkah yang tepat untuk membuatnya. Dengan membuat taman bunga sendiri Anda dapat menghemar budget yang Anda miliki serta mendapatkan bentuk taman sesuai dengan keinginan anda. Dikutip dari renovasi-rumah.net dan insectnet99.com, berikut ini adalah cara membuat taman indah di rumah sederhana :
Baca Juga :
- Butuh Tanaman Untuk Penghias Rumah? Beri Saja Kaktus Hias, Begini Cara Merawatnya
- Punya Akuarium Tapi Kosong? Jangan Buang, Lakukan Budidaya Lobster Hias Saja
- Tak Repot Ke Pasar, Ini Cara Budidaya Bayam "Sayur Favorit Popeye" di Halaman Rumah
Luas Area
Sebelum membuat taman bunga, terlebih dahulu perhatikan seberapa luas area yang ada untuk dibuat menjadi taman. Luas dan ukuran lahan halaman Anda akan mempengaruhi bentuk dan desain dari taman tersebut. Bila lahan Anda tidka terlalu luas, Anda dapat menggunakan tanaman yang tidak terlalu besar dan rindang serta tidak cepat berkembang dengan banyak. Namun bila lahan yang Anda miliki cukup luas, Anda dapat menggunakan tanaman-tanaman yang cukup besar dan rindang.
Bahkan Anda juga dapat menanam pohon buah pada taman bunga Anda. Selain menentukan ukuran lahan, ini di perhatikan pula letak Anda akan menempatkan taman tersebut. Bila rumah Anda memiliki konsep minimalis, sebaiknya Anda mempelajari cara membuat taman yang indah di depan rumah. Atau Anda dapat membuat taman di dalam rumah, namun tentunya saja konsep taman di dalam dan di luar rumah akan berbeda.
Bentuk Desain
Setelah menentukan ukuran dari lahan yang akan Anda gunakan sebagai taman bunga. Saat nya Anda mulai menentukan desain taman bunga sebagai salah satu trik cara membuat taman bunga yang indah di rumah. Untuk menentukan desain taman, perhatikan kondisi di sekeliling taman anda. Pemilihan warna ini juga termasuk ke dalam penentuan desain taman bunga. Bila lahan yang Anda gunakan tidak terlalu besar, Anda dapat menggunakan cat berwarna cerah untuk taman mungil anda. Namun bila taman Anda cukup besar, maka gunakan warna cat sedikit lebih gelap agar timbul kesan tegas di dalam taman bunga anda.
Aksesoris Pendukung
Untuk mendukung cara membuat taman yang indah cantik, Anda dapat menambahkan ornament ornament pendukung yang akan mendukung penampilan taman bunga Anda seperti air mancur, bebatuan alam, ataupun patung-patung kecil. Untuk penggunaan ornament secara maskimal, Anda dapat menggunakan benda atau ornament yang berbentuk horizontal atau vertical seperti batu alam, paving, rumput, dan masih banyak lainnya. Untuk mencegah serangga atau dedaunan dari pohon masuk ke taman, Anda bisa menggunakan insectnet.
Insectnet merupakan salah satu alat perlengkapan dari sebuah bidang Pertanian dan Pertamanan yang memiliki fungsi sangat penting dalam sebuah bidang tersebut. Insect Net (insect screen) atau sering juga disebut kasa atau kelambu tanaman tersebut juga merupakan salah satu alat yang banyak di gunakan untuk sebuah greenhouse mini di depan rumah. Bagi Anda para penggiat tanaman tentu mengenal rumah tanaman tersebut yang sering digunakan untuk sebuah tempat bernaungnya tanaman atau tumbuhan di dalamnya.
Jenis Tanaman
Poin ini di penting dalam pembuatan taman bunga. Anda tidk dapat sembarang menanam tanaman apapun dalam taman bunga anda. Gunakan taman bunga yang bersifat penghias namun juga memiliki banyak manfaat untuk Anda seperti tanaman tipe trikhloroetilena, benzene dan juga formaldehida yang tidak hanya menjadi tanaman penghias namun ini memiliki manfaat untuk menyerap polusi udaa di sekitar rumah anda.
Letak Penempatan
Setelah memilih jenis tanaman dan bunga yang akan Anda letakkan di dalam taman, hal penting lainnya dalam ide cara membuat taman yang indah adalah dengan mengelompokkan dan menempatkan jenis tanaman terletak di posisi yang tepat. Kelompokkan tanaman dan bunga bedasarkan warna bunga, bentuk daun, maupun ukurannya. Untuk jenis tanaman bertipe rimbun dengan perpaduan warna selain hijau Anda dapat meletakkan di sisi taman ataupun di sudut taman. Anda juga dapat menggunakan media tanam lainnya seperti pot agar menambah penampilan dari taman rumah anda. Agar tidak bosan, Anda juga dapat mengupdate tanaman di dalam taman bunga Anda dengan jenis tanaman dan bunga yang baru dan sedang trend saat ini.
Jadi untuk Anda yang ingin membuat taman yang menarik dan indah di depan rumah, Anda bisa menambahkan insectnet untuk melindungi tanaman-tanaman tersebut. Bagi Anda yang membutuhkan insectnet atau kasa hijau untuk taman Anda, bisa menghubungi kami DISINI atau silahkan klik DISINI untuk info produk lebih jelas.