Bijinya Boleh di Makan, Ini 5 Fakta Unik Lain Buah Durian "King Of Fruits"


Buah durian atau dikenal dengan raja buah ini populer karena mempunyai aroma yang menyengat. Rasanya yang begitu manis dan aroma khas yang dimiliki, membuat buah ini kerap disebut sebagai raja buah ataupun king of fruits. Terlepas dari persoalan mengenai buah durian yang juga kerap dilarang dibawa masuk ke dalam transportasi umum ini, ternyata durian pula mempunyai fakta unik lainnya yang mungkin belum Anda ketahui. Nah, untuk itu berikut 5 fakta unik dari si raja buah ini, yang dikutip dari jitunews.com dan indonesiabaik.id :


1. Memiliki Banyak Manfaat

- Dapat meningkatkan kesehatan kulit
- Memperlancar sistem pencernaan
- Mengatur tingkat kadar gula darah
- Membantu menurunkan depresi
- Meringankan gejala sakit kepala
- Serta bisa mencegah penuaan dini

Hal-hal tersebut dikarenakan dalam buah durian terkandung Vitamin C yang merupakan bahan baku pembuatan kolagen. Seperti yang diketahui jika kolagen ialah faktor penting dalam menjaga keremajaan kulit tubuh. Selain itu, kolagen pun juga memiliki peranan penting dalam menjaga kesehatan pembuluh darah, tulang tendon, serta ligamen.


2. Bijinya Dapat di Konsumsi

Bukan cuma dagingnya saja yang dapat di konsumsi, ternyata biji durian sendiri mempunyai banyak khasiat. Biji durian dapat dimakan sebagai camilan sesudah direbus ataupun dibakar, atau juga dicampurkan dengan kolak durian. Biji durian yang mentah akan memiliki racun serta tentu tak bisa dimakan sebab mengandung asam lemak siklopropena . Biji durian memiliki kandungan sebanyak 27% amilosa.


3. Buah Asli dari Indonesia

Mungkin beberapa dari Anda ada yang sudah mengetahui ataupun belum tahu, kalau buah berduri yang dijuluki King of Fruit ini memiliki asal asli dari Indonesia. Durian yang khas dengan aromanya yang menyengat ini dijumpai di Sumatra serta Kalimantan. Kenimkatan rasanya, membuat banyak negara lain berlomba-lomba untuk membudidayakannya. Saat ini, ada sekitar ratusan varian durian yang tersebar luas di seluruh dunia.


4. Berbahaya Untuk Kesehatan

Buah durian juga dapat mengganggu kesehatan kalau Anda sering mengonsumsinya secara berlebihan. Bahkan dapat pula mengakibatkan kematian kalau Anda mengonsumsinya bersamaan dengan minuman yang memiliki kanungan alkohol. Agar buah durian bisa Anda rasakan manfaat sehatnya, cukup konsumsi durian sebanyak 100-200 gr saja dalam sekali makan.


5. Mampu Menghilangkan Stress

Yang terakhir buah durian yang mempunyai bau menyengat itu, ternyata juga dapat menghilangkan stress. Hal tersebut disebabkan buah durian memiliki kandungan salah satu jenis Amino asid, trypthopan yang bermanfaat untuk meningkatkan hormon serotonin, sejenis hormon yang membawa rasa kantuk.

Baca Juga :

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama